Pada episode 98 lalu kita melihat kehadiran Jugo yang membuat para fans bertanya-tanya. Kenapa Jugo ada di anime Boruto? Dan yang lebih mengejutkan lagi, dia hadir dengan mode sage 100% yang membuatnya tak bisa mengendalikan dirinya.
Sebelumnya kita mengetahui bahwa Boruto dan timnya sedang melakukan sebuah misi gabungan dengan tim Hanabi, namun Hanabi tidak ada karena berhalangan.
Kehadiran Jugo tentu saja tidak hanya muncul lalu hilang kembali. Tetapi pada episode selanjutnya pasti akan memfokuskan pembahasan kepada Jugo yang muncul kembali yang tak hanya sekedar muncul, tetapi muncul dengan segel kutukan Orochimaru yang kembali menyebar.
Pada akhir episode 98 kemarin, Boruto dan Sarada menghadapi Jugo yang berada pada mode sage 100% sehingga membuatnya tak sadarkan diri.
Dan hal itu mungkin akan mengarahan pada Jugo yang keluar dari Goa persembunyian Orochimaru yang lama dan disini juga Jugo akan berhadapan dengan Tim Konohamaru.
Selain itu, diakhir scene juga terdapat 2 sosok misterius yang sepertinya sebaya dengan Boruto dan kawan-kawan. Namun kita belum mengetahui siapa mereka, alasan mereka dan kenapa mereka seperti sedang mengamati sesuatu dari atas pohon tersebut.
Kemungkinan Jugo kembali karena suatu masalah yang disebabkan oleh 2 karakter misterius baru itu. Jugo memang berasal dari sebuah klan yang memiliki kemampuan khusus untuk menyerap energi alam. Dan dengan tambahan dari segel kutukan Orochimaru, membuat Jugo dapat menyerap energi alam sebanyak mungkin. Dan membuatnya menjadi Gila karena tidak bisa mengendalikan kekuatan besar tersebut.
Episode 99 selanjutnya akan dirilis pada tanggal 24 Maret 2019 dengan judul "Jugo dan Segel Kutukan"
EmoticonEmoticon